SOSIALISASI KEKOSONGAN PERANGKAT DESA REDISARI KECAMATAN ROWOKELE
SOSIALISASI KEKOSONGAN PERANGKAT DESA REDISARI KECAMATAN ROWOKELE
Dengan adanya Kekosongan jabatan perangkat desa di Desa Redisari,maka Pemdes Redisari melaksanakan sosialisasi pengisian perangkat desa,guna memberitahukan kepada masyarakat tentang proses dan regulasi yang digunakan dalam mencari pengganti kekosongan perangkat Desa Redisari.Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 13 januari 2021 pada pukul 09.00 wib sampai dengan selesai .
Narasumber sosialisasi kali ini berasal dari Kecamatan Rowokele Bapak Sunarko yang juga menjabat sebagai Kasi Tapem di Kecamatan Rowokele.Hadir dalam sosialisasi ini,Pemdes Redisari,Muspika Kecamatan Rowokele,BPD Redisari,Sekcam Rowokele,Kasi Tapem,PLD,Tomas,Bumdes “Redimas”,dan kelembagaan desa.
Sosialisasi kali ini menghasilkan beberapa point penting ,pertama untuk tim penjaringan kepala wilayah berjumlah 9 orang yang terdiri dari : Tomas,Perangkat,2 orang perwakilan perempuan yang diketuai Bapak Slamet Riyadi dan dipandu oleh carik Redisari.Kedua untuk tim penjaringan kasi pelayanan tidak ada.Ketiga atau point terakhir kepala desa diberi waktu satu minggu untuk membentuk tim penjaringan sesuai dengan keputusan musyawarah desa .
untuk waktu dimulainya pendaftaran perangkat Desa Redisari masih dalam tahap pembahasan oleh tim terkait.Perwakilan Polsek Rowokele berpesan agar tidak mengadakan kerumunan pada saat pelantikan dilaksanakan dan memberikan ijin pelantikan tetap dengan protokol kesehatan yang ketat (3M).
“Silahkan jika pemdes mau mengadakan pelantikan (perangkat desa) tetapi kami mohon untuk tidak Mengundang kerumunan dan tetap menerapkan prokes selama jalannya acara.”tutur perwakilan polsek,dalam sambutannya,(13/1/21).
Selain kegiatan sosialisasi juga ada pembacaan Laporan keuangan BUMDes " Redimas " dan rencana pengembangan BUMDES Tahun 2021 yang disampaikan langsung oleh Bapak Sujarwo selaku direktur BUMDes “Redimas”.
Acara berjalan lancar dan tertib serta menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
#HMSRWK2021#