Silaturahmi PPDI Kecamatan Rowokele Tahun 2024
Silaturahmi PPDI Kecamatan Rowokele Tahun 2024
Perkumpulan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kecamatan Rowokele mengadakan acara Silaturahmi pada hari Kamis, 25 April 2024.
Acara ini dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Rowokele dan dihadiri oleh berbagai tamu undangan, termasuk Kepala Dinas PMD Kabupaten Kebumen, Forkompimcam Rowokele, Ketua PAPDESI Kabupaten Kebumen, Kepala Desa se Kecamatan Rowokele dan para perangkat desa yang ada di wilayah Kecamatan Rowokele.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Kebumen dan sambutan dari para tamu undangan.
Dalam sambutannya, Korcam PPDI Kecamatan Rowokele, menyampaikan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan antara perangkat desa. Ia juga mengingatkan agar selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dalam melaksanakan tugas-tugas yang diemban dengan sebaik-baiknya.
Sambutan dari Camat Rowokele Bapak Katut Waluyo, AP menyampaikan bahwa momen silaturahmi ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi antara PPDI dan Pemerintah Kecamatan Rowokele dalam rangka mewujudkan pembangunan dan kemajuan di wilayah Rowokele.
Sementara Sambutan dari Kepala Dinas PMD Kabupaten Kebumen, mengatakan agar pemdes menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah Kecamatan dan beliau juga menyampaikan berbagai kebijakan progam pemkab kebumen bagi perangkat desa antara lain THR Idul Fitri dan Rencana Kenaikan Gaji Berkala yang masih di proses aturannya, beliau menutup dengan sosialisasi singkat terkait Lomba Desa Tahun 2024 yang memperebutkan hadiah mobil 12 unit.
Acara ditutup dengan ramah tamah dan hiburan yang menarik. Para tamu menikmati alunan musik dan pertunjukan yang disuguhkan, sambil bersantai dan bercanda gurau bersama.
Suasana khidmat dan penuh rasa kekeluargaan terasa sepanjang acara.