PROGAMA PERTANIAN BPP KECAMATAN ROWOKELE TAHUN KEGIATAN 2023
PROGAMA PERTANIAN BPP KECAMATAN ROWOKELE TAHUN KEGIATAN 2023
ROWOKELE - Tersusunnya Programa Penyuluhan Pertanian merupakan salah satu indikator kinerja Penyuluh Pertanian. Penyusunan Programa Penyuluhan Pertanian Tahun 2024 Tingkat Kecamatan yang dilaksanakan oleh Penyuluh Pertanian Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kebumen.
Kegiatan yang dilaksanakan hari Kamis 9 Maret 2023 yang bertempat di Aula BPP Rowokele. Turut hadir dalam kegiatan ini Sekcam Rowokele, Penyuluh BPP Rowokele dan anggota petani yang ada di wilayah Rowokele.
Camat Rowokele dalam sambutannya yang disampaikan Sekcam Rowokele Bapak Tri Mujiyanto, S.Sos., M.Si kegiatan ini sebagai rencana tentang kegiatan penyuluhan pertanian yang memadukan aspirasi petani-nelayan dan masyarakat pertanian dengan potensi wilayah dan program pembangunan pertanian yang menggambarkan keadaan sekarang, lebih lanjut tujuan yang ingin dicapai, masalah-masalah dan alternatif pemecahannya, serta cara mencapai tujuan yang disusun secara partisipatif, sistematis, dan tertulis setiap tahun.
Hal itu berdasarkan (Surat Keputusan Bersama Menteri Dalam Negeri dan Menteri Pertanian No. 56 tahun 1996 dan No. 301/KPTS/LP.120/4/96). Selain itu Sekcam Rowokele mengingatkan Program yang tahun 2023 berjalan utamanya Anggaran 20% Ketahan pangan dari Dana Desa dan Program DAPAT ( Dana Aspirasi Pengembangan Agrobisnis) agar Kelompok Tani ikut mengawal dan melaksanakan dengan baik dan maksimal.
Dalam proses penyusunan Programa, anggota kelompok tani diminta untuk menginventaris keadaan, permasalahan dan kebutuhan mereka pada berbagai aspek kegiatan pertanian. Mulai dari aspek budidaya, pengolahan, pemasaran sampai dengan kelembagaan petani.
Hasil dari proses inventarisasi tersebut akan dirangkum dan diurutkan berdasarkan prioritas oleh Penyuluh Pertanian Setempat, untuk kemudian diwujudkan dalam satu dokumen Programa Penyuluhan Pertanian Kecamatan Rowokele tahun 2023.