PENGAWASAN INTERNAL KEARSIPAN KANTOR KECAMATAN ROWOKELE TAHUN 2022
PENGAWASAN INTERNAL KEARSIPAN KANTOR KECAMATAN ROWOKELE TAHUN 2022
Rowokele, Senin 17 Oktober 2022. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kebumen melaksanakan pengawasan internal pengelolaan kearsipan Kantor Kecamatan Rowokele melalui sambungan google meeting di Aula Kecamatan Rowokele.
Camat Rowokele Bapak Drajat Triwibowo menyambut baik kegiatan ini, beliau menugaskan Tim Kearsipan Kecamatan Rowokele yang dipimpin oleh Sekcam Rowokele Bapak Basori, S.IP yang beranggotakan para staf yang ada di kantor Kecamatan Rowokele.
Dalam kesempatan tersebut ketua tim kearsipan dalam paparannya menyampaikan pembinaan dan pendampingan penataan arsip yang sudah dilaksanakan oleh dinas terkait, dengan ditindak lanjuti oleh para pengelola arsip Kecamatan Rowokele.
Tim pengawasan kearsipan internal selanjutnya melaksanakan tanya jawab dengan pengelola arsip dari unit kearsipan dan unit pengolah, mencocokkan antara kuisioner dengan data dukung pengelolaan arsip, seperti pembuatan daftar berkas, daftar isi berkas, daftar arsip yang sudah dialih media beserta berita acaranya.
Unit pengolah juga menyajikan data kegiatan penyusutan arsip (pemindahan arsip dari unit pengolah ke unit kearsipan). Namun tidak semua unit pengolah melaksanakan penataan arsip dinamis dengan baik sesuai ketentuan yang ada, sehingga masih perlu perbaikan dan peningkatan pengelolaan arsip di kantor Kecamatan Rowokele kedepannya.
Bapak Drajat Triwibowo dalam keterangannya di Ruang Camat Rowokele mengatakan Arsip sangat berguna ketika dibutuhkan di kemudian hari, harapannya dengan pembinaan dan pengawasan kearsipan internal Kearsipan di kantor Kecamatan Rowokele akan lebih baik serta mampu menyimpan dan mendokumentasikan file-file penting kantor Kecamatan Rowokele kedepannya.