CAMAT ROWOKELE MENGHADIRI KENAL PISAH KAPOLRES KEBUMEN DI PENDOPO KABUMIAN
CAMAT ROWOKELE MENGHADIRI KENAL PISAH KAPOLRES KEBUMEN DI PENDOPO KABUMIAN
ROWOKELE - Pemkab Kebumen menggelar acara pisah kenal Kapolres Kebumen dari AKBP Piter Yanottama kepada AKBP Burhanuddin di Pendopo Kabumian Kebumen, Sabtu (14/5/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh pejabat penting di Kabupaten Kebumen, yakni Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, Jajaran Forkopimda, Ketua Pengadilan Agama, dan Camat Se Kabupaten Kebumen.
Dalam sambutannya, AKBP Piter Yanottama mengungkapkan betapa bangganya saat bertugas di Kabupaten Kebumen, salah satunya bersama Bupati Kebumen mengatasi pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Kebumen dan masih banyak lagi.
Dalam acara tersebut, Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto, S.H juga memberikan sambutan untuk AKBP Burhanuddin , Kapolres Kebumen yang baru, serta AKBP Piter Yanottama selaku Kapolres Kebumen yang lama.
Bupati menyambut, serta menceritakan keadaan Kabupaten Kebumen kepada AKBP Burhanuddin Kapolres Kebumen yang baru, bahwa Kabupaten Kebumen merupakan kabupaten yang terbuka, akrab dan bersaudara dengan semua kalangan.
Camat Rowokele termasuk salah satu undangan yang hadir dalam acara tersebut, Camat Rowokele menghadiri undangan dengan mengenakan pakaian adat khas kabupaten Kebumen.
AKBP Burhanuddin resmi menjabat Kapolres Kebumen, menggantikan AKBP Piter Yanottama yang pindah ke Sragen.
Sebelumnya beberapa waktu yang lalu upacara serah terima jabatan, dipimpin langsung oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Lutfi di Gedung Borobudur Mapolda Jateng Semarang, Rabu, 11 Mei 2022.
Sebelum menjadi Kapolres Kebumen, Burhanuddin menjabat Kapolres Temanggung.
Mutasi perwira menengah Polda Jateng ini berdasarkan Surat Telegram (ST) bernomor ST/747/IV/KEP./2022 tertanggal 13 April 2022 yang ditandatangani Asisten SDM Kapolri.
Dilansir dari berbagai sumber, Ajun Komisaris Besar (AKBP) AKBP Burhanuddin di Jambi, 1 Juli 1980.
Tanggal lahir Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 2002 ini bertepatan dengan Hari Bhayangkara.
Pria kelahiran Jambi, tanggal 1 Juli 1980 itu berpengalaman dalam bidang Reserse. Burhanudin, tercatat pernah menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polresta Tanggerang.