API DARI KOMPOR YANG MELUAS MENGAKIBATKAN SEBUAH RUMAH TERBAKAR DI DESA WAGIRPANDAN
API DARI KOMPOR YANG MELUAS MENGAKIBATKAN SEBUAH RUMAH TERBAKAR DI DESA WAGIRPANDAN
ROWOKELE - Sebuah rumah di kampung, Dukuh Cuntelan RT 01/RW 04, Desa Wagirpandan Kecamatan Rowokele, Kabupaten Kebumen sebagian hangus terbakar, Jumat (25/2/22) malam. Pemadam Kebakaran (Damkar) pun sempat kesulitan untuk memadamkan api karena akses jalan terbatas.
Sekcam Rowokele membeberkan peristiwa kebakaran rumah itu terjadi sekitar jam 21.30 WIB, rumah milik Siswanto (55) ludes terbakar api. Bagian rumah yang terbakar Dapur, Kamar dan Ruang Makan. Lanjutnya diduga api berasal dari tungku api yang membesar dibagian dapur sehingga kemudian meluas.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Akibat peristiwa itu, kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
Sampai berita ini dirilis bantuan mulai berdatangan berasal dari DinsosPPKB Kab. Kebumen, BPBD Kab. Kebumen dan PMI Kab. Kebumen.
Dengan adanya peristiwa ini Camat Rowokele meminta kepada seluruh masyarakat Rowokele untuk selalu berhati-hati dan waspada dalam menggunakan api, sehingga harapannya tidak ada kejadian yang sama terulang kembali.Beliau juga mengaresiasi atas gerak cepat tim pemadam dan stake holder terkait sehingga kebakaran ini dapat di tangani dengan cepat.