PELATIHAN DAN PENINGKATAN KAPASITAS KADER WPA DESA BUMIAGUNG TAHUN ANGGARAN 2021
PELATIHAN DAN PENINGKATAN KAPASITAS KADER WPA DESA BUMIAGUNG TAHUN ANGGARAN 2021
BUMIAGUNG - Senin, 06 Desember 2021. Bertempat di GOR Bina Satria Bumiagung. Pelatihan Kader WPA / Warga Peduli AIDs Ds. Bumiagung TA 2021.
Turut hadir pada kegiatan ini Kasi Kesos Yanum Rowokele, Sekdes Bumiagung, Kepala Puskesmas Rowokele, Perwakilan Yayasan Mitra Alam Solo, Pendamping desa dan Pendamping lokal desa, dan peserta yang berasal dari kader WPA Desa Bumiagung, Tomas, Karang Taruna, Tokoh Agama
Peningkatan Kapasitas di awali dengan sambutan Camat Rowokele yang diwakili oeh Kasi Kesos Yanum bapak Sutriyono. Dalam sambutan beliau menyampaikan kader WPA Desa diperlukan dalam upaya pencegahan penularan HIV/ AIDs di Kecamatan Rowokele. Untuk itu adanya peningkatan kapasitas ini diperlukan untuk menunjang pengetahuan dan kemampuan kader agar lebih baik. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Kades Bumiagung yang diwakili oleh Sekdes Bumiagung.
Selanjutkan dilanjutkan dengan laporan ketua WPA Bumiagung, Adi Kurniawan terkait TOR ( Term Of Reference) Pelatihan tentang HIV, dan Pengembangan Program untuk Kader PKK, WPA / Kader Kesehatan Tingkat Desa Bumiagung Kecamatan Rowokele di Kabupaten Kebumen.
Setelah itu acara dilanjutkan dengan pemateri dari TPP Kec. Rowokele, Moh Hasan Saeful Rijal . Beliau menyampaikan terkait HIV/AIDs dasar kepada kader. Setelah ishoma acara dilanjutkan pemateri selanjutnya dari TPP Kecamatan Rowokele , Acara ditutup oleh pemateri selanjutnya yaitu Ibu Siti Markunah (PLD Cluster-1). Beliau menyampaikan terkait pengembangan organisasi dilanjutkan pembuatan RKTL oleh Kader WPA.