PEMBUKAAN DAN PERESMIAAN GEDUNG MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH " AL - KAROMAH " DESA KRETEK DIHADIRI OLEH WAKIL BUPATI KEBUMEN
PEMBUKAAN DAN PERESMIAAN GEDUNG MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH " AL - KAROMAH " DESA KRETEK DIHADIRI OLEH WAKIL BUPATI KEBUMEN
KRETEK - Minggu (28/11) bertempat di Masjid Al Karomah Dukuh Sawangan RT 03/ 01 Desa Kretek Kecamatan Rowokele Kabupaten kebumen telah diadakan Pengajian dalam rangka tasyakur pembukaan dan peresmian Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah “Al Karomah” acara dihadiri oleh Wakil Bupati Kebumen Ibu Hj. RISTAWATI PURWANINGSIH, S.ST, MM., Camat Rowokele Ibu PUJI LESTARI, S.Sos., MPA, Perwakilan dari Koramil Rowokele dan Polsek Rowokele, Kepala Desa Kretek, Para Alim Ulama, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat dan tamu undangan.
Pengajian di isi oleh penceramah kondang muda asal cilacap Ustadz Ulin Nuha.
Diawal acara Kepala Desa Kretek yang selaku ketua panitia kegiatan acara tersebut menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Wakil Bupati Kebumen serta berkenan membuka dan meresmikan pembangunan Madrasah Diniyah Takmikiyah “Al-Karomah” yang sekarang telah bisa digunakan demi meningkatkan kemajuan pendidikan anak-anak didik.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Kebumen Ibu Hj. RISTAWATI PURWANINGSIH, S.ST, MM., mengapresiasi panitia pembangunan Madrasah Diniyah Takmiliyah “ Al Karomah ” yang telah melaksanakan tugas demi kemaslahatan umat dan mengucapkan selamat atas selesainya pembangunan Madrasah Diniyah Takmikiyah “Al- Karomah ” dengan menghabiskan biaya kurang lebih Rp.116.000.000,- yang bersumber dari iuran swadaya masyrakat, untuk selanjutnya dipergunakan untuk proses belajar mengajar Pendidikan Agama Islam dan meningkatkan aqidah peserta didik demi kabaikan masa depannya.
Selanjutnya Wakil Bupati Kebumen juga meminta kepada masyarakat Desa kretek untuk meningkatkan kewaspadaan mengingat Kretek merupakan salah satu daerah rawan bencana tanah longsor.