MUSRENBANG KECAMATAN ROWOKELE TAHUN ANGGARAN 2021, CAMAT ROWOKELE : SEMUA BIAYA ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DI KECAMATAN ROWOKELE "GRATIS"
MUSRENBANG KECAMATAN ROWOKELE TAHUN ANGGARAN 2021, CAMAT ROWOKELE : SEMUA BIAYA ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DI KECAMATAN ROWOKELE "GRATIS"
ROWOKELE - Musyawarah rencana pembangunan (Murenbang) RKPD tahun 2023, tingkat kecamatan resmi dibuka oleh Sekretaris Kecamatan Rowokele Kabupaten Kebumen selaku ketua panitia penyelenggara (Musrebang), pada Senin 15 November 2021 di Pendopo Kecamatan Rowokele.
Musrenbang tingkat Kecamatan Rowokele dihadiri para pimpinan OPD, Forkopimcam Rowokele , serta 11 kepala desa dengan didampingi perwakilan delegasi desa sebanyak 6 orang untuk masing- masing desa.
Musrenbang tersebut, mengangkat tema “Pemantapan Kualitas Infrakstruktur dalam Rangka Pengembangan Perekonomian dan Pertanian serta Peningkatan Profesionalisme Aparatur dan Kualitas Sumber Daya Alam” , dalam Rangka Penyusunan (RKPD) Kabupaten Kebumen Tahun 2023.
Camat Rowokele mengatakan Musrenbang RKPD tingkat Kecamatan merupakan suatu rangkaian kegiatan penting dalam proses penyusunan RKPD Kabupaten Kebumen Tahun 2023 secara partisipatif untuk menjaring aspirasi dan kebutuhan masyarakat sesuai potensi dan kebutuhan masyarakat sesuai potensi dan permasalahan yang dihadapi, guna mengoptimalkan hasil pembangunan di wilayah masing masing.
Lanjut Camat Rowokele Ibu Puji Lestari, S.Sos.,MPA menjelaskan, bahwa proses Musrenbang yang dimulai dari tingkat desa hingga tingkat kecamatan saat ini merupakan amanat peraturan perundang-undangan yang harus dilaksanakan sebagai bagian dari proses partisipatif dalam rangka mewujudkan perencanaan pembangunan yang berkualitas, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 Tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional.
Kemudian dalam paparannya Camat Rowokele memaparkan gambaran umum wilayah Kecamatan Rowokele sampai potensi-potensi desa yang ada di wilayah Kecamatan Rowokele serta paparan perkembangan kasus covid-19 saat ini.
“ Saudara sekalian setelah apa yang kami paparkan dapat kita ketahui bersama ternyata banyak sekali potensi-potensi desa yang ada, kami harap pemerintah daerah mampu merealisasikan semuanya, sehingga harapan kami dengan dimanfaatkan potensi desa secara maksimal dapat menggerakan roda perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat kita ( Rowokele)”. Ucap Puji Lestari, di dalam paparannya.
Lanjutnya beliau juga meminta kepada masyarakat yang belum patuh administrasi kependudukan untuk segera mungkin dilakukan perbaikan, dan beliau menekankan untuk biaya proses administrasi kependudukan di Kantor Kecamatan Rowokele “ GRATIS” selama tidak terlambat dalam pengurusan administrasi kependudukan.
“Untuk seluruh masyarakat Rowokele yang akan melakukan pembuatan ( KK, Akte, dan sebagainya), selama saya menjabat sebagai Camat Rowokele, saya pastikan biaya “GRATIS” , Jika ada dari karyawan saya yang melakukan pungli lapor ke saya dan hari itu juga akan saya selesaikan”. Tutup Puji dalam paparannya, ( 15/11).
Acara dilanjutkan dengan pemilihan delegasi kecamatan yang terdiri dari 6 orang serta penandatangan berita acara pelaksanaan (Musrenbang) dan acara di tutup oleh pembawa acara.