APEL HARI PERTAMA MASUK KERJA USAI LIBURAN IDUL FITRI 1442 H, SEKCAM ROWOKELE MEMINTA ADANYA PENINGKATAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT
APEL HARI PERTAMA MASUK KERJA USAI LIBURAN IDUL FITRI 1442 H, SEKCAM ROWOKELE MEMINTA ADANYA PENINGKATAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT
ROWOKELE- Sekcam Rowokele Irawan Setiabudi memimpin apel pagi ASN dan THL di lingkungan kantor Kecamatan Rowokele, di hari pertama masuk kerja setelah libur Lebaran, Senin (17/5/2021).
Apel ini sebagai awal rutinitas pegawai di lingkungan Kantor Kecamatan rowokele dalam mengawali hari pertama setelah cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1442 H.
Apel diikuti oleh pegawai kantor Kecamatan Rowokele, Pendamping Desa, Distapang Rowokele, PLKB Rowokele serta seluruh instansi yang berada di sekitar kantor Kecamatan Rowokele dengan berseragam Korpri.
Dimana setiap bulan pada tanggal 17 ASN di wilayah Kabupaten Kebumen diwajibkan memakai seragam Korpri.
Apel ini sekaligus menunjukkan semangat kerja para pegawai, di hari pertama kerja setelah libur lebaran, setelah apel kemudian dilanjutkan dengan bersalam-salaman saling maaf-memaafkan untuk mempererat tali silaturahmi diantara peserta apel, suasana apel yang awalnya formal berubah menjadi hangat dan rasa kekeluargaan dari seluruh peserta yang hadir.
Sekcam Rowokele dalam pengarahannya kepada peserta, mengharapkan adanya peningkatan kinerja dan kualitas dalam melayani masyarakat kedepannya.
“setelah ini kembali ke tugas kerja masing- masing dan usahakan ada peningkatan kualitas dalam melayani masyarakat”. Ucap Irawan, (17/5) Senin pagi.
Pelaksanaan apel berjalan dengan tertib dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.